Kini brand lokal semakin gencar berkembang. Tidak hanya dari pakaian, salah satu produk dari brand lokal yang menarik perhatian adalah dari produk sepatu wanita. Kini banyak brand yang mengeluarkan produk sepatu wanita dengan berbagai model, mulai dari heels, flat shoes, sampai sneakers.
Model sneakers sendiri digemari banyak wanita karena nyamana dipakai dan bisa memberikan tampilan yang kasual dan simpel. Banyak brand lokal yang memiliki produk sneakers yang bisa kamu pilih untuk jadikan koleksi. Selain buatan lokal dan bervariasi, sepatu model sneakers dari brand lokal juga dibanderol dengan harga yang relatif terjangkau.
Dengan membeli produk dari brand lokal, kita ikut serta dalam gerakan cinta produk Indonesia dan ikut membesarkan produk lokal yang berkualitas. Jika kamu berminat, simak ulasan di bawah ini yang merangkum beberapa brand lokal yang memproduksi sepatu sneakers yang bisa kamu jadikan referensi.
1. PVN
PVN adalah salah satu produsen sepatu sneakers yang bisa jadi pilihan. Sepatu-sepatunya cocok banget untuk kamu yang menggemari sepatu dengan kesan sporty dan streetwear style. Sepatu sneakers dari brand PVN juga bisa digunakan untuk sehari-hari dengan outfit kasual. Menggunakan sepatu PVN dijamin akan dibuat nyaman. Adapun produk yang jadi best seller dari brand PVN ini adalah sepatu platform sneakers berwarna putih polos. Kamu hanya perlu mengeluarkan uang Rp159.900 saja untuk mendapatkan sepatu ini.
Tidak hanya sneakers, PVN juga memiliki banyak sepatu dengan model yang beragam, seperti flat shoes dan sepatu heels. Ada juga aksesoris lainnya seperti tas wanita dan sepatu sneakers untuk pria juga lho.
2. Khakikakiku
Brand Khakikakiku ini sudah memproduksi berbagai produk sepatu dan tas. Produk yang dihasilkan brand ini memiliki warna dan desain yang manis. Brand Khakikakiku berasal dari Bandung dan sudah berdiri dari tahun 2010. Produk sepatu yang dihasilkan brand ini berkualitas tinggi karena pembuatannya pun menggunakan bahan yang berkualitas.
Produk sneakers dari Khakikakiku yang baru rilis adalah Hazel Wedges Sneakers. Sneakers ini bisa kamu jadikan pilihan jika kamu sedang mencari sneakers. Sneakers dari Khakikakiku ini terbuat dari bahan syntethic leather dengan warna yang lembut. Menggunakan sneakers ini dijamin terlihat kekinian dengan desainnya yang sporty namun juga tetap terlihat feminin. Sneakers ini bisa kamu pakai ke kuliah, kantor, atau juga sekedar jalan-jalan.
3. Donatello
Nama Donatello sudah sangat familiar di dunia brand sepatu. Brand sepatu yang terdengar seperti berasal dari luar negeri ini adalah brand yang berasal dari dalam negeri lho. Kualitas Donatello yang bisa bersaing dengan brand lainnya membuat produk-produk Donatello layak untuk dikoleksi.
Sneakers yang bisa kamu pilih dari brand ini adalah model chuncku yang diminati banyak kalangan. Bentuk dari sneakers ini kembali jadi tren dan sudah ada sejak tahun 90-an. Jika kamu ingin menggunakan sepatu model ini, kamu bisa mempertimbangkan sneakers dari brand Donatello ini.
4. Amazara
Amazara juga memiliki produk sneakers yang bisa kamu pertimbangkan, yakni Bounce Lulu sneakers. Sneakers ini adalah model sneakers ternyaman yang memiliki yang hanya 0,5kg. Tidak hanya itu, sepatu ini memiliki sole yang empuk serta bouncy. Tidak heran jika sneakers ini akan membuat penggunanya nyaman. Sneakers ini bisa kamu pakai untuk segala kegiatan karena nyaman dipakai. Adapun bahan luar dari sepatu berupa kain kintted berpori sehingga akan memudahkan kakimu bernapas dan tidak panas. Sepatu ini juga terbilang unik karena bisa dicuci dengan menggunakan mesin cuci dan tidak akan berubah warna jadi kuning ketika dijemur.